Sekolah di Palembang murid di beberapa SMP Negeri terpapar Covid 19,berdasarkan hasil screening dari Dinas Kesehatan Kota Palembang

Adanya screening yang di lakukan oleh dinas kesehatan terhadap empat sekolahan, SMP N 9,10,17,dan 18 serta ditemukan anak anak kita yang terpapar Covid 19,”ungkap Kepala Dinas Kesehatan H. Ahmad Zulinto, S.Pd., M.M saat di wawancara usai menghadiri Festival Sekanak Lambidaro 26 Ilir Palembang (05/02/22)

Zulinto mengatakan bahwa SMP N 10 ada 20 murid terpapar SMPN 9 ada 7 murid terpapar,SMPN 17 ada 3 murid terpapar dan SMPN 18 tidak ada yang terpapar Covid 19.

Ditambahkannya SMPN 27 juga ada yang terpapar 1 murid positive, SD 142 juga ada 1 murid dan sekolah nya kita tutup selama 14 hari kedepan, “katanya.

Kita telah mengambil langkah langkah kemaren kita sudah diskusi koordinasi dengan dinas kesehatan, Ikatan Dokter Anak, Polrestabes, Kodim,ombusman dan perwakilan dari sekolah, “ujarnya.

Kami sudah mengambil kesimpulan bersama dengan terjadinya kondisi seperti ini kita khawatirkan akan adanya Claster Claster di sekolah, maka senin nanti kita kembalikan seperti awal Pademic. Pembelajaran nya di bagi 50% dan hanya sekolah 2 hari,” jelasnya.

Untuk orang tua harus ikut aturan karena kondisi seperti ini kita harus mengamankan kondisi anak-anak kita, kalau dari ombusman berharap untuk anak yang belum vaksin itu tidak boleh sekolah. Ikatan dokter anak sudah mengagendakan memberikan penjelasan kalau tidak di vaksin 2 kali tidak boleh sekolah, “bebernya.

Kami berharap orang tua murid dapat mengerti hal ini, anak anak di sekolahan kita minta agar tetap patuh prokes,pakai masker, orang tua antar jemput dak boleh berkerumun, agar kita tidak terulang kembali pademic ini “pungkasnya (Rizky)

Leave A Comment

Recommended Posts